Headlines News :
Home » , » Taman Nasional Bunaken Sulawesi Utara

Taman Nasional Bunaken Sulawesi Utara

Written By Unknown on 4 Jul 2013 | 19.39

Taman Nasional: Taman Nasional Bunaken memiliki luas 89.065 hektar yang terdapat di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Berbagai atraksi wisata dapat pengunjung nikmati dalam kawasan Taman Nasional ini. Dimana merupakan perwakilan ekosistem perairan tropis Indonesia.

Dalam Taman Nasional Bunaken terdapat kelengkapan tipe terumbu karang, jenis bakau dan padang lamun juga merupakan lintasan beberapa jenis mamalia laut yang dilindungi. Selain itu, para pengunjung juga dapat menikmati peraiaran laut yang jernih dan berenang untuk memanjakan tubuh para wisatawan.

Untuk menuju lokasi Taman Nasional Bunaken dapat ditempuh melalui jalur laut, dari Pelabuhan Manado ke Pulau Siladen dengan jarak tempuh sekitar 20 menit perjalanan. Kamudian dari Pelabuhan Manada ke Pelabuhan Bunaken dengan jarak tempuh sekitar 30 menit, selanjutnya Pelabuhan Manado ke Pulau Montehage dengan jarak tempuh lebih kurang 50 menit perjalanan, dan dari Pelabuhan Manado ke Pulau Nain dengan jarak tempuh sekitar 1 jam perjalanan.

Atraksi wisata yang dapat dinikmati pada kawasan Taman Nasional Bunaken ini adalah, terdapat beberapa jenis fauna, yaitu: Kera hitam sulawesi, Tarsius, Kuskus, Dugong, Paus, Lumba-lumba, penyu, dan lain sebagainya. Keindahan alam yang masih alami dihiasi dengan terumbu karang dan hutan bakau, sehingga Taman Nasional ini menjadi salah satu objek wisata alam yang ahir-ahir ini menjadi menarik untuk dikunjungi oleh para wisatawan untuk berkunjung.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Taman Nasional Indonesia - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger